Gender mengacu kepada peran-peran dan tanggungjawab perempuan dan laki-laki yang ditentukan oleh masyarakat. Konsep gender juga mengacu kepada adanya harapan-harapan tentang sikap,
perilaku dari perempuan dan laki-laki yang disesuaikan dengan peran dan tanggungjawabnya (feminitas dan maskulinitas). Berbagai peran dan harapan ini dipelajari, dapat berubah setiap saat, dan bervariasi baik di dalam maupun di antara berbagai budaya. Analisis Kebijakan yang Berbasis Gender memperlihatkan bagaimana subordinasi perempuan dibangun secara sosial. Oleh karena itu, berlawanan dari perbedaan yang ditentukan secara biologis yang sifatnya statis, gender dapat berubah/dirubah.