Pembukaan Kongres Nasional IV Koalisi Perempuan Indonesia

0
1816

Bantul, 9 September 2014

“Perempuan Mandiri, Perempuan Memimpin”
Dalam satu pekan ini, 8-12 Desember 2014 Kongres Nasional VI Koalisi Perempuan Indonesia akan diselenggarakan di Pasar Seni Gabusan, Kabupaten Bantul, Yogyakarta. Yogyakarta dipilih menjadi tuan rumah acara Kongres Nasional IV ini setelah sebelumnya Kongres kedua dan ketiga diadakan di Jakarta. Kongres Nasional VI KPI tahun dihadiri sekitar 1.000 peserta dari 27 propinsi Indonesia.

Acara lima tahunan ini di awali dengan menyanyikan Lagu Kebangsaan “Indonesia Raya” dan Lagu Mars Koalisi Perempuan Indonesia yang di pimpin oleh Ibu Nuzuliah dari Makasar sebagai dirigen, dilanjutkan dengan tarian “Gambyong” sebagai tarian pembukaan.
Setelah disuguhi dengan keindahan tarian dari Koalisi Perempuan Indonesia Wilayah Daerah Istimewa Jogjakarta, Halimah Ginting selaku wakil panitia menyampaikan laporan. Rica Melania, ketua panitia pengarah yang berasal dari Bajawa NTT menyatakan ”Dalam kurun waktu kurang lebih setahun, balai-balai perempuan berkembang menjadi beberapa cabang di seluruh wilayah provinsi Nusa Tenggara Timur. Kami tidak lagi merasa sendiri dalam perjuangan meningkatkan kapasitas diri melainkan lebih kuat dalam wadah besar Koalisi Perempuan Indonesia setanah air. Perjuangan tidak sekedar peningkatan taraf hidup dan kapasitas perempuan, melainkan bersama bergerak dalam tujuan yang lebih besar yaitu mewujudkan masyarakat Indonesia yang sejahtera, adil, demokratis, dan beradab.”
Pembukaan yang ditandai pemukulan gong oleh Ibu Emi Widayati dari kementrian Sosial didampingi perwakilan presidium Luki Paramita, Fitriyanti , Ana Khomsana Damiri dan Sekjen 2009-2014 Dian Kartika Sari.

Kongres pertama dilaksanakan di Jogja, ke 2 dan 3 di Jakarta, dan ke empat kembali ke Jogja dengan semangat mendorong dan menguatkan perempuan untuk mendapatkan hak-haknya, menolak kekerasan, serta menjunjung kesetaraan & persaudaraan sesama perempuan.

Untuk kelancaran kongres diadakan doa lintas iman yang dipimpin oleh Ibu Nia Syarifud selaku Sekjen Aliansi Nasional Bhineka Tunggal Ika bersama dengan perwakilan dari berbagai iman yaitu Khatolik, Islam, Kristen Protestan, Sapto Dharma, Kaharingan, dan Sunda Wiwitan.

NO COMMENTS